Kamis, 17 Mei 2012

Prospek Bisnis Berbasis Lingkungan


Prospek Bisnis Berbasis Lingkungan

Oleh:
Handoko Wijaya
33411184
1ID02

Sangat sering kita dengar banya sekali keluhan mengenai perubahan lingkungan yang kini semakin ekstrim, bahkan mungkin kita sudah bosan mendengarnya dari orang yang tidak mau berbuat apa-apa untuk lingkungan, bahkan untuk lingkungan sekitarnya sekalipun. Padahal, banyak sekaliyang dapat kita lakukan untuk lingkungan kita, dari yang sederhana sampai yang kompleks, dari usaha individu sampai kelompok, bahkan juga dari kegiatan sehari-hari ampai kegiatan  yang sifatnya murni sosial. “Usaha yang mungkin terbesit dalam pikiran kebanyakan orang mungkin adalah usaha-usaha yang sangat biasa dan kaku, seperti halnya, tidak membuang sampah sembarangan, tidak membakar sampah, mengurangi pemakaian listrik ataupun mengurangi pemakaian kendaraan bermotor. Ya, hal yang umum ini selalu terputar pada media, baik media cetak maupun media elektronik tanpa pengembangan yang lebih lanjut. Namun tahukah anda !? bahwa untuk menjaga lingkungan bumi kita, kita dapat melakukannya pada seluruh aspek kehidupan kita. Aspek kehidupan dimana manusia di dunia ini, selalu bekerja , sekolah, dan juga hidup secara mandiri. Kita bisa saja memberikan perhatian pada lingkungan sambil sekolah misalnya menaiki sepeda ke sekolah, menghemat pemakaian buku, ataupun OSIS yang memberi acara-acara bertema lingkungan, dan banyak lagi.Ataupun contoh lainnya ketika kita liburan, kita mungkin saja dapat berpergian ke restoran vegetarian bukan retoran yang lainnya. Mengapa harus Vegetarian? Hal ini karena fakta unik didalamnya bahwa dngan vegetarian 1 tahun penuh saja, kita bisa mengurangi berpuluh-puluh ton emisi karbon yang kita keluarkan, hal ini disebabkan karena kotoran ternak-ternak (hewan mamalia) menyumbang emisi karbon terbesar yaitu sekitar 30%. Atau jika kita masih berusia belia, kita  bisa menjadi semivegetarian, yaitu seseorang yang tidak murni vegetarian, atau masih memakan daging di periode tertentu, mungkin saat pagi hari atau setiap hari senin, dan lainnya... Walaupun setengahnya ini akan menjadi menyenangkan viewers......banyak manfaatnya, selain kita semakin sadar dengan lingkungan, kita juga bisa meningkatkan taraf kesehatan kita .  Contoh lain adalah kita bisa menciptakan usaha yang bertema lingkungan itu sendiri, banyak inovasi yang dapat kita ciptakan, mungkin kita bisa membangun restoran vegetarian, tempat pengolahan limbah kertas,sampai membuat pabrik barang-barang ramah lingkungan.

Tentu saja bisnis tadi sangat berprospek di masa depan, contoh sederhana penerapan bisnis ini sudah marak di negara-negara maju khususnya Negara-negara Eropa dan juga Jepang. Di Jepang Panasonic yang merupakan produsen barang-barang eletronik sudah menerapkan green technology pada beberapa barang produksinya, mulai dari AC sampai TV jika kita cermat, sudah terpasang label ramah lingkungan. Namun sebenarnya masih ada kendala besar yaitu harganya yang relatif mahal dibanding dengan barang-barang biasa. Nah mungkin inilah menurut saya mengapa industri seperti ini masih jauh kurang populer di dunia, khususnya di Indonesia. Menurut saya jika pemerintah Indonesia mau memberikan perhatiannya bagi industri ini dari sekarang, mungkin kelak 10 tahun mendatang, perekonomian Indonesia bisa bersaing bahkan dengan negara-negara maju seperti Amerika Serikat ataupun Inggris. Kareana apa? Perekonomian dunia tidak akan bisa jalan jika lingkungan sudah rusak. So bagi siapapun kamu, terkhususnya kaum muda yang membaca ini pecayalah jika anda ingin melakukan usaha seperti diatas, karena usaha itu pasti akan merkembang beberapa tahun lagi. Semuanya bisa berubah kan ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar